Tak Berkategori  

Peringati Hari Kemerdekaan RI ke 73, Desa Suka Makmur Gelar Berbagai Lomba

MUSIRAWAS, WI – Meriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke 73 Tahun 2018, Pemerintah Desa Suka Makmur (SP 5 Bumi Lampung) Kecamatan BTS Ulu, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatera Selatan, gelar karnapal budaya dan berbagai macam perlombaan.

Pantauan dilapangan,  salah satu lomba yang ditunggu warga ialah lomba karnaval budaya, dengan semangat perjuangan yang tinggi para warga ini menghias kendaraan mereka secara unik yang berbeda dari biasanya , seperti replika perahu , traktor hingga lambang pancasila yang diarak keliling desa dan nyaris seluruh warga desa turut berpartisipasi .

Peringatan HUT RI Ke 73 ini turut dihadiri mantan kades Suka Makmur, sesepuh desa, ketua BPD, , kepala dusun 1 hingga 5 dan  24 ketua RT serta kepala TP PKK desa Suka Makmur  Martina beserta 5 pokja.

Kepala Desa Suka Makmur Wancik melalui Sekertaris Desa Sarwo Edi didampingi Ketua BPD Suparlan  mengatakan, kegiatan ini rutin digelar sejak tahun 1983 untuk menyemarakkan HUT RI ke 73 , warga desa pun menyambutnya dengan positif, selain karnaval budaya , pemerintah desa juga mengadakan lomba baris berbaris (PBB) antar dusun dan rt ,lomba lingkungan antar RT,lomba Kaki Tiga, lomba bola Dangdut ,lomba for menu ikan dan keterampilan ,lomba makan kerupuk hingga ada panco.

“Meriahkan HUT RI ke 73,banyak lomba yang diadakan untuk merebutkan Trofi,bingkisan dan uang pembinaan”,katanya.

Ketua TP PKK Desa Suka Makmur Martina menambahkan Lomba Lomba banyak diikuti oleh kaum ibu ibu untuk meningkatkan silahturahmi antar warga.

“Acara ini juga bagus untuk sarana pendidikan dan hiburan bagi masyarakat khususnya warga Desa Suka Makmur”,tambahnya. (Nurul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *